Kamis, Juni 26, 2008

Dua Balita Lolos Dari Maut

Mobil Elf jurusan Banjar-Bandung ringsek akibat tabrakan dengan Truk Hino di Jalan Margaluyu Cikoneng, tadi malam.

Tabrakan Antara Truk Hino dan Elf

CIAMIS – Dua balita yang masing-masing berusia empat bulan dan dua tahun, lolos dari maut saat terjadi tabrakan yang melibatkan antara Truk Hino dan Elf di Jalan Raya Cikoneng-Ciamis Kampung Margaluyu Desa/Kecamatan Cikoneng tadi malam sekitar pukul 18.00. Begitu pula ibu mereka masing-masing yang tengah menggendongnya serta delapan penumpang lainnya.

Padahal, insiden itu terjadi sangat tragis. Bagian depan Hino ringsek, sedangkan Elf jurusan Bandung Banjar bernopol Z 7596 NA, setelah bertabrakan langsung terguling. Situasi arus lalulintas pun sempat macet sebelum akhirnya petugas Laka Lantas Polres Ciamis dibantu petugas dari Polsek Cikoneng mengevakuasi kendaraan itu dan membawa korban-korbannya ke RSUD Ciamis.

Saat itu di dalam Elf terdapat enam penumpang termasuk sopir Iin (28) warga asal Garut yang tinggal di Kecamatan Panumbangan Kabupaten Ciamis dan kernetnya Evi (28) warga Dusun Pasirhuni Kecamatan Ciawi Kabupaten Tasikmalaya. Kedua awak Elf ini mengalami luka ringan di lengan dan kepalanya. Duduk di samping Iin, dua wanita yang sama-sama menggendong anaknya yang masih balita. Pun keduanya selamat dari kecelakaan itu.

Elin (28) dan Iwan (25) yang berada di Truk Hino yang tak bermuatan dengan nomor polisi Z 9324 T itu juga lolos dari kecelakaan. Kedua warga Kampung Cikurubuk RT 01/05 Desa Pasirbatang Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya ini bermaksud menuju Kawali dari Singaparna.

Menurut warga sekitar Oha Supriadi (30), kejadian itu sekitar menjelang Maghrib.
“Saat saya hendak shalat Magrib di masjid, tiba-tiba mendengar suara benturan keras. Saat dilihat, sebuah Truk ringsek sedangkan Elf terguling. Saya langsung meminta pertolongan warga lain yang selanjutnya mengeluarkan dua ibu-ibu yang menggendong anaknya yang masih kecil. Mereka tak bisa keluar karena terjepit pintu,” paparnya.

Sementara Elin mengaku bahwa dirinya saat itu melaju dari arah Tasikmalaya menuju Kawali. Dia akan mengambil kayu dari Kawali ke Singaparna. “Rencananya Hino itu akan mengambil kayu di Kawali, makanya kosong. Eh tiba-tiba pas di Cikoneng, ada mobil Elf yang melaju sangat cepat dari arah Ciamis menuju Tasik. Kelihatannya sih hendak menyalip mobil kecil di depannya. Karena mobil yang saya bawa gede, makanya saya coba menghindar namun sia-sia karena tabrakan pun terjadi,” tandas Elin.

Sementara Iin mengaku dalam perjalanan pulang dari Ciamis menuju garasi di Cihaurbeuti. Ketika itu ada dua ibu-ibu dengan dua anaknya yang sama-sama hendak pulang menuju Cihaurbeuti. “Saat itu kecepatan di atas 60 km/jam. Tiba-tiba saya melihat mobil truk yang melaju cepat yang kelihatannya hendak menyalip kendaran lain. Otomatis saya mencoba menghindarkan tabrakan dengan cara membanting stir, sayangnya malah menabrak dan terlempar sampai terguling,” tandas Iin sambil meringis kesakitan. (isr)


17 komentar:

  1. makasih gan infonya sangat bermanfaat sekali,,

    BalasHapus
  2. Infonya cukup menarik gan, terimakasih dan sukses selalu ya

    BalasHapus
  3. makasih infonya dan ditunggu ya updatean terbarunya

    BalasHapus
  4. terimakasih infonya gan, artikelnya sangat bermanfaat sekali gan

    BalasHapus
  5. artikelnya sangat bagus sekali gan, sukses terus ya buat blognya, dan kapan-kapan mampir juga dong ke blog saya ..

    BalasHapus
  6. makasih buat infonya, sangat bermanfaat sekali, dan sukses terus buat blog nya .

    BalasHapus
  7. infonya sangat menarik sekali gan, sukses selalu ya buat blog nya

    BalasHapus
  8. makasih buat infonya, semoga sukses selalu

    BalasHapus
  9. artikelnya sangat menarik sekali, sukses selalu ya buat blog nya.Kapan - kapan mampir juga ya ke blog saya

    BalasHapus
  10. artikelnya oke banget gan, semoga sukses selalu ya

    BalasHapus
  11. makasih banyak buat infonya, sukses terus deh buat artikelnya

    BalasHapus
  12. Artikelnya sangat menarik, sukses terus ya buat blognya, kapan-kapan mampir juga dong ke blog saya

    BalasHapus
  13. artikelnya menarik sekali gan, semoga sukses selalu ya

    BalasHapus
  14. infonya sangat menarik sekali, semoga sukses selalu ya

    BalasHapus
  15. Infonya cukup menarik dan sangat bermanfaat gan, makasih ya, semoga sukses selalu http://goo.gl/peIF9c

    BalasHapus