Kota - Sebanyak 912 orang tercatat sebagai siswa yang mengikuti ujian paket C. Mereka adalah 891 siswa/i diantaranya berasal dari umum, sedangkan sisanya sebanyak 21 orang, berasal dari siswa/i yang tidak lulus pada ujian negara (UN) tahun ini. Mereka siswa/i dari Kota Tasikmalaya.
Koordinator penyelenggara ujian paket B dan C PKBM Gema Muldan Febriana mengatakan, berdasarkan jadwal yang dikeluarkan Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya, pelaksanaan ujian dilaksanakan hari ini (Selasa 24/6) yang dimulai pukul 13.00-17.00. “Besok (hari ini, red) pelaksanaan ujian dimulai sesuai dengan tempat yang telah ditentukan panitia ujian di Kampus Muhammadiyah dan Kampus Pasundan, dari tanggal 24-27 Juni. Bagi peserta yang tidak hadir dianggap mengundurkan diri,” ungkapnya.
Lanjut Muldan, berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya, tingkat kelulusan peserta ujian paket C bisa dikatakan berhasil. Yakni mencapai 100 persen dari jumlah peserta yang mengikuti ujian. “Tahun kemarin (2007, red) ujian paket C dinilai berhasil. Hal ini didasarkan pada tingkat kelulusan yang mencapai 100 persen, kecuali peserta yang tidak mengikuti ujian,” jelasnya.
“Beberapa persyaratan yang mesti dibawa yaitu peserta ujian nasional, surat keterangan tidak lulus, rapor dari kelas 1 sampai 3, pas photo 2x3 dan 3x4 masing-masing 4 buah, surat katerangan kesiapan ujian nasioanal serta surat pernyataan tidak akan menuntut kalau tidak lulus,” beber Muldan.
Dikatakannya, siswa yang telah lulus ujian paket C berijazah yang ditandatangani kepala dinas. Sehingga ijazah tersebut bisa dipergunakan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya. “Mereka yang lulus akan mendapatkan ijazah paket C setara ijazah SMA. Dan bisa dipergunakan melanjutkan ke perguruan tinggi manapun di tanah air,” ungkap Muldan.
Ditambahkan dia, untuk pelaksanaan ujian paket B peserta agar melengkapi pendaftarannya maksimal hingga Rabu (25/6). “Persyaratan yang dipergunakan, sama dengan persyaratan ujian paket C,” pungkas dia. (jay)
Selasa, Juni 24, 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar