CIBATU GARUT – Apes nasib yang dialami Agung, siswa SMP swasta di Kecamatan Cibatu. Pasalnya, saat tengah berjalan di sekitar Kampung Pasirjunti Desa Cibatu Kecamatan Cibatu, Senin (23/8), dia dihajar sekelompok pelajar.
Warga yang melihat aksi brutal tersebut, langsung melerai dan memberikan pertolongan kepada korban. Berutntung, sesaat kemudian, anggota Polsek Cibatu datang ke TKP dan menangkap seluruh pelaku yang masih berstatus pelajar tersebut. sedangkan korban langsung dilarikan ke puskesmas.
Delapan orang yang diduga sebagai pelaku pengeroyokan, diperiksa di Mapolsek Cibatu. Kapolsek Cibatu AKP Bambang Supriyono membenarkan tengah memeriksa 8 siswa penduduk Leuwigoong yang diduga mengetahui kasus pengeroyokan. Namun, Bambang membantah bila kasus itu dikatagorikan tawuran. “Yang benar adalah pengeroyokan, perkelahian dan kebutralan,” katanya.
Namun, kata dia, status 8 pelajar tersebut masih sebagai saksi. “Siapa pun yang terlibat dalam kasus ini akan diusut karena tak ada yang kebal hukum,” tukasnya.(nal)
Selasa, Juni 24, 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar