Walikota Tasikmalaya Drs H Syarif Hidayat mengisi buku tamu di stand Radar Tasikmalaya yang berada di tenda ekslusif A ber-ac.
Tasik Festival, Terakhir di Dadaha
DADAHA – Tasik Festival 2008 yang secara resmi dibuka kemarin (22/6) oleh Walikota Tasikmalaya Drs H Syarif Hidayat, boleh jadi merupakan penyelenggaraan terakhir yang berlokasi di lapangan Dadaha. Pasalnya, penggunaan lapangan Dadaha sebagai tempat pelaksanaan Tasik Festival dinilai walikota tidak sesuai dengan fungsi lapangan Dadaha sebagai tempat olahraga dan mengganggu kenyamanan warga.
“Dadaha akan dikembalikan ke fungsi awalnya (lapangan olahraga, red). Karena adanya penyelenggaraan Tasik Festival di lokasi ini dinilai telah mengganggu kepentingan umum,” ujarnya saat memberikan sambutan pada pembukaan Tasik Festival 2008, Minggu (22/6).
Sayangnya soal lokasi pengganti Tasik Festival, jika tahun depan akan kembali digelar walikota belum menyebutnya. Namun demikian informasi yang diperoleh Radar, salah satu lokasi yang pengganti untuk penyelenggaraan Tasik Festival adalah di eks Terminal Cilembang.
Sementara itu, dalam bagian lain sambutannya Syarif berharap Tasik Festival mampu menjadi ajang promosi bagi para pelaku usaha, khususnya di Kota Tasikmalaya. Sehingga dapat mendorong visi Kota Tasikmalaya sebagai kota termaju dalam bidang industri dan perdagangan di Priangan Timur. Selain itu, Syarif pun membeberkan tentang rencana pengembangan industri kecil di Kota Tasikmalaya bekerja sama dengan kedutaan Afrika Selatan. “Mereka siap membantu pengembangan industri kecil di Kota Tasik,” bebernya .
Dibandingkan dengan tahun lalu, pelaksanaan Tasik Festival 2008 ini dinilai lebih semarak. Ini bisa dilihat dari jumlah peserta pameran yang mencapai puluhan perusahan dan pelaku usaha baik skala nasional maupun lokal. Disamping itu wahana hiburan yang ada di dalam arena Tasik Festival pun lebih lengkap. Salah satunya dengan adanya hiburan pentas lumba-lumba. (sep)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar